CILEGON, RUBRIKBANTEN – Ketua DPRD Kota Cilegon, Rizki Khairul Ichwan, menunjukkan komitmennya terhadap dunia jurnalistik dengan memfasilitasi keberangkatan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Cilegon ke peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2025 di Provinsi Riau, yang akan digelar pada 6-10 Februari mendatang.
Sebanyak 15 wartawan dari berbagai media di Cilegon akan menuju acara tahunan tersebut menggunakan kendaraan yang disediakan oleh DPRD Kota Cilegon. Langkah ini mendapatkan apresiasi tinggi dari Ketua PWI Kota Cilegon, Ahmad Fauzi Chan.
“Kami berterima kasih kepada Ketua DPRD Kota Cilegon yang telah memberikan izin untuk menggunakan kendaraan dari DPRD. Ini merupakan bentuk perhatian dan dukungan bagi insan pers di Cilegon agar dapat berpartisipasi dalam perhelatan nasional ini,” ujar Fauzi Chan, Senin (5/2).
HPN 2025 di Pekanbaru diproyeksikan menjadi ajang strategis untuk insan pers dari seluruh Indonesia, dengan diskusi mendalam mengenai tantangan dan masa depan pers di era digital.
Ahmad Fauzi Chan berharap kehadiran wartawan dari Cilegon di acara ini dapat menyerap ilmu dan pengalaman yang berharga dari rekan-rekan sejawat di berbagai daerah.
Ketua DPRD Kota Cilegon, Rizki Khairul Ichwan, menegaskan pentingnya dukungan terhadap pers. Menurutnya, keberangkatan PWI Cilegon ke HPN 2025 dapat membawa manfaat besar bagi perkembangan jurnalistik di kota industri tersebut.
“Kami mendukung penuh kegiatan pers karena pers memiliki peran penting dalam mengawal pembangunan dan memberikan informasi yang akurat kepada masyarakat,” ungkap Rizki.
Ia juga menambahkan bahwa pers yang profesional dan independen akan membantu menciptakan pemerintahan yang transparan serta mendorong partisipasi aktif masyarakat dalam pembangunan.
Langkah ini diharapkan mampu mempererat hubungan antara pemerintah daerah dan insan pers, sekaligus mendorong peningkatan kualitas jurnalistik yang akan membawa dampak positif bagi Kota Cilegon. (Red)